News

BPBD Kabupaten Bandung Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Arus Balik hingga Wisata

Radar Bandung - 02/04/2025, 21:29 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
BPBD Kabupaten Bandung Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Arus Balik hingga Wisata
Suasana lalu lintas kendaraan wisatawan hingga pemudik di jalan Rancaekek Kabupaten Bandung. (AGUNG EKO SUTRISNO / RADAR BANDUNG)

RADARBANDUNG.id, CILEUNYI- Menjelang arus balik Lebaran hingga wisata, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung memperketat kesiapan guna mengantisipasi berbagai potensi bencana yang berisiko menghambat perjalanan pemudik.

Berbagai langkah telah disusun untuk memastikan arus lalu lintas tetap kondusif, terutama di kawasan rawan bencana.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bandung, Uka Suska Puji Utama, menyatakan bahwa pihaknya telah menempatkan tim siaga di sejumlah titik strategis yang berpotensi mengalami banjir dan longsor.

“Kami berkoordinasi dengan berbagai instansi terkait, seperti Dishub, kepolisian, dan BMKG, agar informasi mengenai kondisi cuaca dan jalur lalu lintas dapat diperbarui secara berkala,” ungkap Uka Suska, Rabu (2/4).

BPBD telah memetakan beberapa daerah yang mendapat perhatian khusus selama arus balik, di antaranya. Wilayah rawan banjir, seperti Baleendah, Dayeuhkolot, Bojongsoang, Rancaekek, dan Majalaya yang sering terdampak luapan sungai.

“Jalur utama Bandung-Garut via Rancaekek dan Nagreg juga dipantau ketat karena kerap mengalami genangan akibat curah hujan tinggi. Jalur rawan longsor, meliputi Lingkar Nagreg, Lembah Nagreg Heritage, Jalan Gambung yang berisiko terjadi pergerakan tanah, terutama setelah hujan deras,” ujar dia.

Untuk mengantisipasi gangguan di jalur mudik, BPBD Kabupaten Bandung telah mengerahkan tim pemantauan yang bertugas melakukan patroli rutin serta menyiapkan posko siaga di beberapa lokasi strategis.

“Kami juga telah menyediakan alat berat dan tim tanggap darurat di titik-titik yang rentan bencana, sehingga jika terjadi gangguan, penanganan dapat dilakukan dengan cepat,” jelas Uka Suska.

Selain itu, BPBD terus mengingatkan masyarakat agar tetap memperhatikan perkembangan cuaca dan kondisi jalur yang akan dilalui.

“Kami mengimbau pemudik untuk selalu memantau prakiraan cuaca dari BMKG dan lebih berhati-hati saat melewati daerah rawan bencana. Jika hujan deras turun, sebaiknya menunda perjalanan demi keselamatan,” tambahnya.

Uka Suska menegaskan bahwa pihaknya akan terus berkoordinasi dengan instansi terkait guna memastikan kelancaran arus balik.

“Kami siap menghadapi segala kemungkinan dan akan berusaha seoptimal mungkin untuk menjaga keselamatan para pemudik,” tutupnya. (kus)


Terkait Kabupaten Bandung
Bupati Bandung Berharap Reaktivasi Jalur KA Bandung–Ciwidey Jangan Rugikan Warga
Kabupaten Bandung
Bupati Bandung Berharap Reaktivasi Jalur KA Bandung–Ciwidey Jangan Rugikan Warga

Rencana reaktivasi jalur kereta api Bandung–Ciwidey yang digagas Pemerintah Provinsi Jawa Barat mendapat dukungan dari Bupati Bandung, Dadang Supriatna.

PTPN I Regional 2 Pulihkan Lahan Terdegradasi di Sub Unit Kertamanah Kebun Malabar Melalui Aksi Penghijauan Bersama Karyawan
Kabupaten Bandung
PTPN I Regional 2 Pulihkan Lahan Terdegradasi di Sub Unit Kertamanah Kebun Malabar Melalui Aksi Penghijauan Bersama Karyawan

RADARBANDUNG.id, PANGALENGAN – Sebagai langkah nyata dalam memulihkan lahan kritis yang sempat mengalami perambahan dan kerusakan akibat aktivitas illegal di areal kebun teh, PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 2 bersama dengan Serikat Pekerja Perkebunan (SPBUN) menyelenggarakan kegiatan penanaman pohon besar-besaran di Sub Unit Kertamanah Unit Malabar, tepatnya di Blok Pahlawan. Kegiatan ini merupakan bagian dari […]

Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional
Kabupaten Bandung
Tanam Pohon di KBU Dalam Rangka Perbaiki Ekosistem di Hari Bumi Internasional

RADARBANDUNG.id, CIMENYAN – Peringati Hari Bumi Internasional, Sharing Happiness, Lokadesa Ekspedisi dan Durian Nusantara bersama Masyarakat Desa Mekarmanik, Kabupaten Bandung, menggelar acara penanaman pohon di kawasan Bandung Utara. Seperti diketahui Kawasan Bandung Utara yang dulunya dikenal sebagai paru-paru kota bandung, kini mulai terancam akibat bangunan-bangunan liar serta praktik pertanian yang tidak sesuai dengan aturan. Hal […]

Kuota Haji 2025, Kabupaten Bandung Tertinggi di Jawa Barat
Kabupaten Bandung
Kuota Haji 2025, Kabupaten Bandung Tertinggi di Jawa Barat

Total sebanyak 2.564 orang calon haji asal Kabupaten Bandung dijadwalkan berangkat ke Tanah Suci mulai 2 Mei 2025 mendatang.

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.