News

Brigjen Pol. Adi Vivid Resmi Jabat Wakapolda Jabar

Radar Bandung - 10/04/2025, 11:36 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Brigjen Pol. Adi Vivid Resmi Jabat Wakapolda Jabar

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Kepolisian Negara Republik Indonesia kembali melakukan rotasi di jajaran pejabat tinggi, salah satunya di wilayah Polda Jawa Barat.

Berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/488/III/KEP./2025 Brigjen Pol. Adi Vivid Agustiadi Bachtiar resmi menjabat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Daerah Jawa Barat menggantikan Brigjen Pol. K. Rahmadi, terhitung mulai 14 Maret 2025.

Brigjen Pol. Adi Vivid lahir di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, pada 12 Agustus 1977.

Ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian (AKABRI) tahun 1998 dan telah menempuh berbagai pendidikan lanjutan seperti PTIK (2005), Sespimen (2012), serta Sesko TNI (2022).

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan menjelaskan bahwa sepanjang perjalanan kariernya Brigjen Pol. Adi Vivid telah menduduki berbagai posisi strategis di Kepolisian, termasuk sebagai Kapolres Tegal, Kapolres Cirebon Kota, Wakapolres Metro Jakarta Utara dan Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri serta pada tahun 2019, ia juga dipercaya menjadi ajudan Presiden Joko Widodo

Sebelum menjabat sebagai Wakapolda Jabar, Brigjen Adi Vivid menjabat sebagai Wakapolda Daerah Istimewa Yogyakarta,
Brigjen Adi Vivid menunjukkan dedikasi tinggi dalam mendampingi Kapolda DIY, terutama dalam pengamanan Pemilu 2024. Ia juga aktif menjalankan program “Jumat Curhat” sebagai sarana menyerap aspirasi masyarakat, serta mendukung kegiatan sosial Bhayangkari Peduli.

“Dari Daerah Istimewa Yogyakarta, karena prestasinya Brigjen Pol. Adi Vivid mendapat promosi Jabatan ke Polda Jabar.” kata Kabid Humas Polda Jabar, Kamis (10/4/2025).

“Di mata masyarakat dan anggotanya, Brigjen Pol. Adi Vivid dikenal sebagai sosok humanis, tegas namun mampu membangun hubungan yang harmonis. Di balik kesibukannya sebagai penegak hukum, ia juga dikenal sebagai sosok ayah yang hangat dan penuh cinta, yang selalu menjadikan keluarga sebagai sumber kekuatan dalam setiap langkah pengabdiannya.” katanya.

Rotasi jabatan ini merupakan bagian dari upaya pembenahan struktur organisasi Polri yang terus dilakukan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Tujuannya adalah untuk memperkuat pelayanan dan meningkatkan kinerja institusi dalam memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat.

Selamat bertugas Jenderal di Polda Jawa Barat, Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kelancaran, kekuatan, dan keberkahan dalam setiap langkah dan pengabdianmu di Tanah Pasundan. ***


Terkait Jawa Barat
Satgas Anti Premanisme Pemprov Jabar Mendapat Apresiasi DPR RI
Jawa Barat
Satgas Anti Premanisme Pemprov Jabar Mendapat Apresiasi DPR RI

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pemerintah Provinsi Jawa Barat membentuk Satgas Anti Premanisme yang salah satu tugasnya adalah menjaga iklim investasi. Langkah ini mendapat sambutan positif dan apresiasi. Ketua Komisi III DPR Habiburokhman yang juga Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra ini menilai kebijakan membentuk Satgas khusus untuk memberantas premanisme sudah tepat dan baik. Menurut dia, Gubernur Jawa […]

Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival
Jawa Barat
Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival

RADARBANDUNG.id- Sejuk udara di kaki Gunung Galunggung, Desa Sukamukti, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya menjadi latar yang menyambut 75 orang perempuan asal berbagai daerah di Indonesia. Selama tujuh hari mulai 21-27 April 2025, EIGER Adventure mengundang perempuan dengan berbagai latar belakang, untuk belajar kelimuan dan praktek bertahan hidup di alam terbuka dalam agenda bertajuk EIGER Women […]

Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah
Jawa Barat
Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Jawa Barat tengah mendalami dugaan tindak pidana korupsi dalam penyaluran belanja hibah kepada lembaga keagamaan di Kabupaten Tasikmalaya yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2023. Dugaan ini mencuat berdasarkan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Barat yang telah melakukan pemeriksaan […]

Tantangan Penyerapan Beras Petani, Sebuah Ujian bagi Ketahanan Pangan Nasional
Jawa Barat
Tantangan Penyerapan Beras Petani, Sebuah Ujian bagi Ketahanan Pangan Nasional

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pemerintah Indonesia telah menetapkan target ambisius untuk menyerap 3 juta ton beras hasil panen petani lokal melalui Perum BULOG sepanjang tahun 2025. Di atas kertas, ini merupakan langkah strategis yang patut diapresiasi dalam menjaga kedaulatan pangan dan menstabilkan harga di pasar domestik. Namun, implementasi di lapangan menunjukkan target ini tidak semudah […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.