RADARBANDUNG.id- Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung Barat siap merealisasikan program gubernur Jawa Barat (Dedi Mulyadi) terkait pembinaan siswa nakal di wilayahnya.
Hal tersebut ditandai dengan penandatanganan MoU dengan KODIM 0609 Cimahi sebagai tindak lanjut dari realisasi program pembinaan bagi siswa yang nakal.
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) KBB, Asep Dendih mengatakan, usai melakukan MoU dengan pihak terkait lalu ditindaklanjuti dengan tahapan selanjutnya.
“Kami sudah melakukan MoU tinggal nanti tahapan-tahapan yang harus dilakukan. Kami pun harus berembuk dengan seluruh kepala dinas se Jabar,” katanya, Jumat (2/5/2025).
Ia menambahkan, tahapan tersebut dilakukan yakni berupa sosialisasi kepada orang tua siswa dan yang lainnya untuk penerapan pembinaan siswa nakal ini.
“Tapi di sini harus ada tahapan mulai dari koordinasi dan sosialisasi dengan ortu, komite maupun siswa itu sendiri,” katanya.
Lebih lanjut Ia mengatakan, sejauh ini kasus kenakalan siswa di Kabupaten Bandung Barat tidak ada yang menonjol sehingga diperlukan penanganan lanjutan.
“Alhamdulilah di KBB sendiri belum ada kejadian dan mudah-mudahan tidak ada. Tapi adapun kejadian kita tidak bisa mengambil alih tetap harus dikoordinasikan dengan ortu setuju atau tidak setujunya,” katanya.
Ia menyebut, untuk siswa nakal yang diikutsertakan dalam program pembinaan tersebut ada klasifikasi kenakalannya terlebih dahulu.
“Itu sedang dikaji dulu turunan turunan dari MoU itu sendiri. Jadi apakah siswa yang terlibat tawuran atau judol nanti ada klasifikasi,” katanya.
“Kenakalan remajanya dilihat dulu apakah masuk kriteria atau tidak jadi tidak serta Merta melakukan sesuatu langsung dimasukan ke barak,” imbuhnya.
Sementara itu, Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Ismail mengatakan, peringatan Hardiknas 2025 ini menjadi momentum untuk lebih mendisiplinkan peserta didik yang terlibat kenakalan remaja.
“Momen 2 Mei ini serempak di seluruh Kabupaten Kota di Jabar mengadakan MoU, kamipun tadi sudah melakukan itu,” katanya. (KRO)
Live Update
- Jeje Ritchie Ismail Tak Ingin Lingkungan Pemkab Bandung Barat Kotor, OPD Wajib Bersih-bersih 3 minggu yang lalu