RADARBANDUNG.id- Persib Bandung harus puas berbagi poin usai ditahan imbang 1-1 oleh Barito Putera dalam lanjutan pekan ke-32 Liga 1 2024/2025. Pertandingan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (9/5/2025).
Meski sudah mengunci gelar juara Liga 1 musim ini, Maung Bandung tetap tampil menyerang sejak awal laga. Namun, Barito Putera mampu mencuri keunggulan lebih dulu lewat gol Jaime Moreno pada masa injury time babak pertama (45+2′).
Persib baru bisa menyamakan kedudukan di penghujung laga. Gol penyama lahir akibat gol bunuh diri Yuswanto Aditya pada menit ke-90+8′, setelah bek Barito itu salah mengantisipasi umpan silang dari Gustavo Franca.
Hasil imbang ini tentu menjadi catatan kurang memuaskan bagi Persib yang menargetkan menyapu bersih tiga laga terakhir musim ini dengan kemenangan.
Mereka datang ke laga kontra Barito Putera dengan semangat tinggi setelah dipastikan menjadi juara usai rival terdekat mereka, Persebaya Surabaya, ditahan imbang 3-3 oleh Persik Kediri pada Senin (5/5/2025).
Dengan tambahan satu poin ini, Persib tetap kokoh di puncak klasemen dan terus menjaga momentum hingga akhir musim. (Pra)
Live Update
- Persib Bandung Vs Barito Putera Bakal Berjalan Panas 12 jam yang lalu