News

Bursa Tenaga Kerja Buka 4.000 Lowongan

Radar Bandung - 26/06/2019, 10:30 WIB
OR
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Ilustrasi Bursa Kerja (Foto: TAOFIK ACHMAD HIDAYAT/RADAR BANDUNG )

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bandung mengklaim, kebutuhan tenaga kerja bisa terserap sampai 51 persen kebutuhan setiap perusahaan saat pameran bursa tenaga kerja.

“Jadi setiap pameran tenaga kerja, membuka kurang lebih 4.000 lowongan kerja, dan bisa terpenuhi 51 persennya,” ujar Kepala Disnaker Kota Bandung, Arief Syaefudin saat ditemui di acara bursa kerja di Pelataran BIP mall, Kota Bandung, Selasa (25/6/2019).

Arief mengatakan, ini merupakan bursa kerja ke dua yang diselenggarakan Pemkot Bandung. Rencananya, tahun ini akan menggelar empat kali bursa kerja.

Selain acara bursa ini, lanjut Arief, Pemkot Bandung juga memiliki aplikasi BIMA (Bandung Integrated Manpower Application). Di mana, semua informasi mengenai tenaga kerja ada dalam aplikasi tersebut.

“Jadi untuk yang tidak bisa mendapatkan kerja dibursa tenaga kerja, bisa mencari informasi di aplikasi ini,” papar Arief.

Perusahaan yang berpartisipasi dalam acara bursa tenaga kerja ini sejumlah 38 perusahaan, dengan 4.000 posisi kerja yang dibutuhkan. Bursa kerja ini, dilaksanakan selama dua hari, mulai 25 Juni hingga 26 Juni 2019 diselenggarakan secara geratis.

Sementara itu, Wakil Walikota Bandung, Yana Mulyana berharap, bursa kerja ini bisa menjadi ajang mempertemukan antara tenaga kerja dan pengusaha.

“Karena salah satu kendala penyerapan tenaga kerja adalah, tidak singkronnya kebutuhan kerja dan skill yang dimiliki,” papar Yana.

Banyak pengusaha yang membutuhkan tenaga kerja, namun sulit mendapatkannya. Di sisi lain, banyak pekerja yang membutuhkan pekerjaan, namun juga kesulitan mendapatkan.

“Nah, salahsatu cara kita mempertemukan kedua kebutuhan ini, adalah dengan bursa tenaga kerja,” pungkasnya.

(mur)