News

Izin Darurat Vaksin Covid-19 Berlaku Akhir Januari 2021

Radar Bandung - 19/11/2020, 22:07 WIB
Ardyan
Ardyan
Tim Redaksi
Izin Darurat Vaksin Covid-19 Berlaku Akhir Januari 2021
Ilustrasi Vaksin virus corona covid 19 (Shutterstock)

RADARBANDUNG.id – Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) memastikan bahwa Izin Penggunaan Darurat atau Emergency Use Authorization (EUA) vaksin Covid-19 Sinovac asal Tiongkok akan diterbitkan pada akhir Januari 2021. Tepatnya kemungkinan pada pekan ketiga dan keempat Januari 2021. Kepastian itu dihitung berdasarkan susunan waktu (timeline) uji klinis dan laporan data serta pemantauan para peneliti yang sampai saat ini masih berlangsung di Bandung, Jawa Barat, serta di beberapa negara lain.

Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Penny K Lukito menjelaskan pelaksanaan vaksinasi selalu harus memegang azas scientific based atau ilmiah. Untuk mendapatkan EUA, menurutnya vaksin tentu harus melalui uji klinis yang baik dan berbagai persyaratan.

BPOM keluarkan perizinan obat dan vaksin tentunya kami sebagai regulator tak berdiri sendiri, evaluasi hasil proses libatkan para narasumber. BPOM tak berdiri sendiri, kami melibatkan banyak pihak. Itu tergantung pada data yang kami terima. Kami tak pasif menunggu, bahkan mengejar-ngejar bangun komitmen,” jelas Penny dalam konferensi pers virtual, Kamis (19/11).

Penny menjelaskan vaksin Sinovac sejauh ini masih dalam tahap uji klinis fase 3 di Indonesia. Untuk segera mendapatkan EUA, dibutuhkan data-data keamanan serta kelengkapan data untuk memastikan aspek efikasi dan keamanannya.

“Pada intinya, untuk mendapatkan EUA sudah ada juga kesepakatan yang diberikan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Dalam hal ini persyaratan tak dikarang saja oleh BPOM, tapi berdasarkan referensi pedoman WHO,” tegas Penny.

Kapan EUA Diterbitkan?

Menurut Penny, berdasarkan kesepakatan akhir pada 6 November bersama WHO, regulator obat, dan para tim peneliti, data yang diperlukan sedikitnya harus melewati uji klinis 1-2 dengan menyerahkan laporan (full report) selama 6 bulan. Lalu disusul dengan 3 bulan dari fase 3 setelah penyuntikan terakhir yang dilakukan di Bandung.

“Berdasarkan komunikasi kami dengan Sinovac dan Brasil tempat uji klinis, sehingga data-data itu baru bisa kita terima sekitar Januari minggu 1-2,” jelas Penny.

Berdasar itu, Penny memperkirakan kepastian EUA vaksin Covid-19 baru bisa diterbitkan pada akhir Januari 2021. Itupun masih bersifat ekspektasi.

“Jadi butuh waktu analisis ekspektasi, BPOM menunggu dalam hal ini. Yang menganalisis tentunya tim peneliti,” tegasnya.

“Harapannya Januari pekan 3 dan 4, bisa dapatkan EUA, jika data-data lengkap,” jelasnya lagi.

“Transparansi akan kami junjung tinggi dalam hal ini, kami dukung kerja proaktif, peneliti, sponsor, berusaha menepati waktu untuk menuju ekspektasi pemberian EUA pada minggu 3-4,” papar Penny.

Setelah itu, penyuntikan vaksin atau imunisasi mulai bisa dilakukan. Namun, critical trial (uji klinis) tetap berjalan terus walaupun EUA sudah diberikan.

“Tentu tujuannya agar kami terus mendapatkan data-data efikasi yang terus berjalan, BPOM terus mengawal. Dalam distribusi vaksin dan penyuntikannya, kami akan mengawalnya,” tutup Penny.

(jpc)


Terkait Nasional
BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Keluarga PMI Musthakfirin
Nasional
BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Keluarga PMI Musthakfirin

RADARBANDUNG.id, TANGERANG- Pemerintah Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam melindungi Pekerja Migran Indonesia (PMI) melalui sinergi kelembagaan lintas sektor. Hari ini, BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan santunan Jaminan Kematian (JKM) sebesar Rp85 juta kepada ahli waris dari almarhum Musthakfirin, PMI yang meninggal dunia saat bekerja di atas kapal di Korea Selatan. Penyerahan dilakukan secara langsung di Gateway Human Remains […]

BPJS Ketenagakerjaan Serok saat Asing Obral Saham Big Cap
Nasional
BPJS Ketenagakerjaan Serok saat Asing Obral Saham Big Cap

RADARBANDUNG.id- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik signifikan sepanjang pekan ini tanpa ada ‘bantuan’ investor asing. BPJS Ketenagakerjaan (BPJS TK) disinyalir menjadi penampung saham yang diobral. Sebagai informasi, IHSG mengakumulasi kenaikan 2,95% sejak Senin (14/4/2025) hingga Kamis (17/4/2025). Kenaikan ini terjadi saat net sell investor asing mencapai Rp13,97 triliun pekan ini, di seluruh pasar. Sebaliknya, […]

Hadir bagi Pekerja Migran Indonesia, BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Keluarga PMI Musthakfirin
Nasional
Hadir bagi Pekerja Migran Indonesia, BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Kematian kepada Keluarga PMI Musthakfirin

RADARBANDUNG.id, TANGERANG- Pemerintah Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam melindungi Pekerja Migran Indonesia (PMI) melalui sinergi kelembagaan lintas sektor. Hari ini, BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan santunan Jaminan Kematian (JKM) sebesar Rp85 juta kepada ahli waris dari almarhum Musthakfirin, PMI yang meninggal dunia saat bekerja di atas kapal di Korea Selatan. Penyerahan dilakukan secara langsung di Gateway Human […]

Penanganan Makanan Berlabel Halal Tapi Mengandung Babi, Tak Cukup Hanya Pencabutan Sertifikat, Ini Rincian Makanannya
Nasional
Penanganan Makanan Berlabel Halal Tapi Mengandung Babi, Tak Cukup Hanya Pencabutan Sertifikat, Ini Rincian Makanannya

RADARBANDUNG.ID, JAKARTA – Founder Indonesia Halal Watch Ikhsan Abdullah mengatakan, penanganan temuan makanan berlabel halal tapi mengandung babi tidak cukup pencabutan sertifikat. Dia mendorong upaya investigasi untuk menelisik kasus makanan mengandung babi berlabel halal tersebut. Selain itu Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) juga bisa menggandeng kepolisian untuk menanganinya. Dia mengatakan BPJPH selaku penerbit sertifikat halal harus melakukan investigasi […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.