News

Nikmati Cake Sehat dari The Harvest Dago Bandung

Radar Bandung - 11/12/2020, 19:36 WIB
Oche Rahmat
Oche Rahmat
Tim Redaksi
Nikmati Cake Sehat dari The Harvest Dago Bandung
SEHAT: CEO The Harvest Group Edison Manalu memperlihatkan cake dan kue sehat buatan The Harvest. (foto : Ferry Prakosa/Radar Bandung)

RADARBANDUNG.id – GAYA hidup sehat di masa pandemi menjadi tren di tengah masyarakat. Misalnya berolahraga dan mengonsumsi makanan sehat.

The Harvest, brand yang dikenal sebagai penyedia produk cake & pastry berkualitas premium di Indonesia tak mau ketinggalan untuk terlibat dalam upaya penerapan gaya hidup sehat di masa pandemi.

Mereka membuat inovasi healthy delight, yaitu rangkaian healthy cake atau cake sehat dan healthy cookies yang bebas gluten, vegan, serta mengandung high-fiber dan less sugar.

Edison Manalu selaku CEO The Harvest Group mengatakan kini sudah tersedia varian healthy cake dan healthy cookies di The Harvest. Itu jadi inovasi sempurna melengkapi momen spesial para pelanggan yang health-conscious atau bergaya hidup tertentu, yang membutuhkan pola makan khusus.

“Kami percaya siapa saja bisa menikmati cake yang sesuai dengan gaya hidup atau pola makannya. Kami akan terus berinovasi untuk memenuhi lebih banyak selera dan kebutuhan cake lovers Indonesia,” ujar Edison, di The Harvest Dago, Kamis (10/11).

Tidak hanya itu, menjelang tutup tahun 2020, The Harvest melakukan perombakan bisnis di Kota Bandung sebagai salah satu kota tujuan wisata dan dikenal sebagai kota kuliner.  Hal ini ditandai dengan hadirnya wajah baru The Harvest di salah satu pusat wisata kawasan Dago, Bandung.

Sebagai toko flagship, The Harvest Dago menawarkan berbagai menu baru dengan pengalaman baru menikmati kue dan makanan untuk sarapan atau makan malam bersama orang-orang terdekat.

The Harvest Dago hadir dengan konsep baru yang menawarkan nuansa moderen minimalis yang dilengkapi sudut-sudut yang menawarkan daya tarik untuk berfoto ketika berkumpul bersama teman dan keluarga.

The Harvest new concept store juga cocok untuk para pecinta kue yang ingin melakukan me-time sambil menikmati sejuknya Kota Bandung.

“Selain itu karena berlokasi di jantung Kota Bandung, The Harvest new concept store dapat menjadi tempat singgah istirahat bagi wisatawan. Namun tentunya, The Harvest Dago ini tetap memperhatikan serta mengedepankan protokol kesehatan yang berlaku saat ini,” ujarnya.

Menurut  Edison Manalu, The Harvest Dago tak sekadar merubah konsep toko namun juga menghadirkan rangkaian produk yang lebih beragam seperti, menu all-day breakfast, main course, dan beragam jenis pastry seperti macaron, roti, dan sebagainya.

“Dengan konsep tampilan baru serta rangkaian produk yang lebih beragam, kami berharap memberi pengalaman baru bagi Cake Lovers di Bandung,” ujar Edison.

Sementara itu, Head of Marketing The Harvest Group Januar Robin Stanley menyebutkan pada akhir tahun ini pihaknya memberikan berbagai promo istimewa. Program ini diluncurkan pada masa liburan akhir tahun yang menjadi salah satu peak season sepanjang tahun.

“Saat ini, kita menggelar promo free delivery yang berlaku hingga 31 Desember 2020 jika melakukan pemesanan melalui www.harvestcakes.com, WhatsApp Order 081213141500, atau Hotline 1500581,” ujarnya.

Selain itu, program spesial akhir tahun The Harvest mengadakan Season of Festivity berupa bonus treat point untuk para member. Setiap pembelian Hamper dan fancybox edisi Natal & Tahun Baru, cake lovers bisa mendapatkan double point dengan pembelanjaan minimal Rp50 ribu. Untuk menjadi member, cake lovers harus menjadi anggota terlebih dahulu dengan mendaftar secara gratis di treats.harvestcakes.com.

Dia menambahkan, banyak keuntungan yang bisa didapatkan jika cake lovers mendaftarkan diri sebagai member. Sebagai member, pelanggan akan mendapatkan treat point di setiap pembelian produk The Harvest dan The Harvest Express minimal Rp50 ribu. Treat point yang terkumpul itu nantinya dapat ditukar menjadi berbagai reward e-coupon.

(pra)


Terkait Tak Berkategori
Semangat Toleransi Menyelimuti Peringatan Hari Kemerdekaan RI yang Diselenggarakan MTP
Tak Berkategori
Semangat Toleransi Menyelimuti Peringatan Hari Kemerdekaan RI yang Diselenggarakan MTP

RADARBANDUNG.id- Masyarakat Tionghoa Peduli (MTP) menyelenggarakan peringatan HUT kemerdekaan di Sekolah Nasional Tiga Bahasa Harapan Kasih, Kota Bandung, Kamis (17/8). Suasana keakraban lintas suku, agama hingga organisasi sangat kental dalam acara tersebut. Upacara bendera yang dilakukan oleh sejumlah siswa dan sejumlah elemen masyarakat. Para veteran yang diundang turut mengikuti rangkaian acara secara khidmat. Usai rampung, […]

Emak-emak Dilatih Membuat Dimsum, Upaya Ciptakan Peluang Usaha
Tak Berkategori
Emak-emak Dilatih Membuat Dimsum, Upaya Ciptakan Peluang Usaha

RADARBANDUNG.id- Ratusan warga di Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya yang didominasi perempuan mengikuti pelatihan membuat dimsum, Kamis (4/5). Pelatihan diinisiasi relawan bernama Mak Ganjar untuk membuka peluang usaha bagi perempuan yang tinggal di desa. “Mak-mak di sini kami targetkan jadi mak-mak enterpreneur, bisa membuka peluang usaha juga,” ucap Koordinator Wilayah Mak Ganjar Jabar, Nurapsi. Menurutnya, dimsum […]

Komunitas Ojek Online Gelar Bazar Kuliner, Upaya Mempererat Silaturahmi Rekan Profesi
Tak Berkategori
Komunitas Ojek Online Gelar Bazar Kuliner, Upaya Mempererat Silaturahmi Rekan Profesi

RADARBANDUNG.id- Komunitas Ojek Online (Kajol) Indonesia menggelar Bazar Kuliner Ramadan untuk pengemudi Ojol dan masyarakat menjelang waktu berbuka puasa di Graha Arjasari, Kabupaten Bandung, pada Minggu (9/4). Kegiatan yang bertujuan mempererat tali silaturahmi ini disambut antusias ratusan pengemudi ojol dan masyarakat. Kegiatan pun diakhiri dengan buka puasa bersama. “Kami menggelar kegiatan bazar kuliner untuk teman-teman […]

Perempuan Lansia Menjadi Sasaran Bantuan KST
Tak Berkategori
Perempuan Lansia Menjadi Sasaran Bantuan KST

RADARBANDUNG.id- Komunitas Sopir Truk (KST) menyalurkan bantuan kepada para perempuan lanjut usia, Sabtu (8/4). Selain itu, terdapat layanan Kesehatan dan pasar murah yang disediakan. Para ibu-ibu di Dusun Maleber 1, Desa Banyuasih, Kecamatan Banyusari, Kabupaten Karawang tampak antusias mengikuti rangkaian acara santunan, pemeriksaan kesehatan gratis, borong dagangan UMKM, dan berbagi takjil. “Jadi memang tema besarnya […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.