News

Viral, Lokasi Pengungsian Korban Semeru Diduga Dipakai Syuting

Radar Bandung - 22/12/2021, 23:45 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Viral, Lokasi Pengungsian Korban Semeru Diduga Dipakai Syuting
Video viral lokasi pengungsian korban erupsi Gunung Semeru dijadikan syuting sinetron

RADARBANDUNG.id- Media sosial tengah dihebohkan oleh video pendek yang diduga memperlihatkan lokasi pengungsian korban erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur dipakai untuk lokasi syuting sinetron.

Warganet pun ramai-ramai menghujat kegiatan tersebut.

Kegiatan syuting tersebut dianggap tidak sesuai dengan keadaan para korban yang tengah berduka akibat menjadi korban erupsi semeru. Dalam video yang beredar terlihat dua orang lakon sedang adu peran.

Terlihat juga banyak kru sinetron di sekitarnya. Tak lupa warga baik tua dan muda bahkan anak-anak yang turut jadi saksi proses ambil gambar adegan itu.

Warganet yang mengetahui hal ini pun kesal. Sebab, bencana belum usai, tapi lokasi sudah dibuat syuting dan disaksikan oleh korban utamanya anak-anak. Salah satunya diungkapkan oleh akun Instagram @cakyo_saversemeru.

“Bencana bukan drama. Ketika kami relawan lokal, yang tidak punya nama untuk membantu saudara sendiri penuh dengan drama. Sekarang lokasi pengungsian justru dijadikan lokasi syuting sebuah drama. INI BENCANA BUKAN DRAMA, JANGAN JADIKAN BENCANA SEBUAH DRAMA,” tulisnya.

Selain itu, Laksamana Cuping melalui akun Facebooknya juga mencerca aksi ini. “Rating di atas Nurani. Kelakuannya Rezim Lumajang gak pokroh blas. Mbok yo ngenteni kabeh mari dan tuntas. Ojo memanfaatkan keadaan dan kondisi demi rating TV,” tulisnya.

Bukan hanya video, sebuah lembar izin dengan kop Pemerintah Kabupaten Lumajang pun tersebar. Surat tersebut tertulis sebagai Lembar Disposisi.


Terkait News
Pengalaman Positif di Assen, Modal Berharga Aldi Satya Mahendra Berjuang di Seri 3 World Supersport
News
Pengalaman Positif di Assen, Modal Berharga Aldi Satya Mahendra Berjuang di Seri 3 World Supersport

RADARBANDUNG.id- Pertarungan Aldi Satya Mahendra di kejuaraan dunia World Supersport masih terus berlangsung. Akhir pekan ini pembalap binaan Yamaha Racing Indonesia itu akan bertarung lagi di seri 3 World Supersport yang digelar di sirkuit Assen Belanda, 11-13 April 2025. Tetap dengan misi kembali mendulang poin di putaran terdekat ini, Aldi Satya Mahendra akan mengerahkan kemampuan […]

Petugas PJL  Tak Mudik Demi Keselamatan Penumpang,  Tugirin Setia Amankan Perjalanan Kereta Api
News
Petugas PJL Tak Mudik Demi Keselamatan Penumpang, Tugirin Setia Amankan Perjalanan Kereta Api

Petugas PJL Tugirin rela tak mudik demi keselamatan penumpang, dirinya setia mengamankan perjalanan kereta api selama musim mudik Lebaran 2025.

Libur Lebaran, Ratusan Ribu Wisatawan Serbu Bandung Barat
News
Libur Lebaran, Ratusan Ribu Wisatawan Serbu Bandung Barat

RADARBANDUNG.id- Ratusan ribu wisawatan menghabiskan waktu libur lebaran 1446 hijriyah di Kabupaten Bandung Barat. Kawasan wisata Lembang hingga saat ini masih menjadi primadona. Data Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) KBB berdasarkan sampel di sejumlah tempat wisata tercatat dikunjungi 189.850 wisatawan. Untuk destinasi wisata Curug Malela hingga H+4 lebaran jumlah kunjungan mencapai 351 orang, Guha Pawon […]

Hari Ketiga Libur Lebaran, Dishub KBB Catat Belasan Ribu Kendaraan Keluar Masuk Lembang
News
Hari Ketiga Libur Lebaran, Dishub KBB Catat Belasan Ribu Kendaraan Keluar Masuk Lembang

RADARBANDUNG.id- Hari ketiga lebaran Idulfitri 1446 hijriyah mobilitas warga menuju kawasan wisata Lembang, Kabupaten Bandung Barat cukup tinggi. Data Dinas Perhubungan (Dishub) KBB menyebut kendaraan keluar masuk Lembang pada Kamis (3/4/2025) siang mencapai 15.516 kendaraan. Kasi Manajemen Rekayasa Lalu Lintas Dishub KBB, Didin Muslihudin menjelaskan, pada H+3 libur lebaran 1446 hijriyah ini volume kendaraan tinggi […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.