RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Ditpamobvit Polda Jabar bersama Satpamobvit Polrestabes Bandung melaksanakan patroli dialogis, Sabtu (12/2) malam di kawasan wisata Asia Afrika Kota Bandung.
Patroli Dialogis ini bertujuan untuk memastikan kepatuhan Protokol Kesehatan (Prokes) Pencegahan Covid-19 di kawasan Asia Afrika dan sekitarnya yang merupakan salah satu tourism spot andalan di Kota Bandung, baik wisata sejarah, wisata budaya, kuliner, maupun wisata hiburan.
“Ditpamobvit Polda Jabar bersama Satuan Pamobvit Polrestabes Bandung melaksanakan patroli pengamanan dialogis untuk memastikan prokes pencegahan Covid-19 di kawasan Asia Afrika Kota Bandung,” ujar Direktur Ditpamobvit Polda Jabar Kombes Pol M. Hidayat didampingi WadirPamobvit Polda Jabar AKBP Yulian.
Selain memberikan imbauan, petugas juga membagikan masker kepada warga dan para wisatawan di kawasan Gedung Asia Afrika dan sekitarnya. Tak terkecuali cosplay hantu dan superhero di kawasan tersebut diingatkan untuk mematuhi prokes dan mengenakan masker, dimana pada PPKM level 3 sekarang ini diwajibkan mengenakan masker.
“Di era pandemi Covid-19 menjaga keseimbangan antara kepatuhan protokol kesehatan dan memajukan wisata harus dilakukan oleh setiap pemangku kepentingan dan semua masyarakat,” ucapnya.
Kegiatan patroli pengamanan dialogis ini tidak hanya dilakukan di kawasan Asia Afrika, melainkan juga di sejumlah tempat keramaian lainnya, seperti mal, tempat wisata dan kuliner di wilayah hukum Polda Jabar.
“Dengan kepatuhan masyarakat ataupun pelaku pariwisata dalam prokes semoga pandemi segera usai,” tandasnya. (*)
Baca Juga:
- ‘Jurig’ Asia Afrika Gentayangan Pakai Masker
- Mata Andi ‘Jurig’ Asia Afrika Bandung Berkaca-kaca
- Bunyi Sirine Perang Jadi Tanda Buka Puasa di Kawasan Asia Afrika