News

Daftar Online, Ini Cara Buka Rekening bank bjb

Radar Bandung - 19/10/2022, 09:10 WIB
AY
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Ilustrasi-Ist

Berikut ini cara daftar online untuk buka rekening bjb Tandamata

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Bagaimana cara buka rekening bjb Tandamata? Apa saja ketentuan, persyaratan serta biaya awal untuk buka rekening? Berikut ulasannya.

Cara daftar online untuk buka rekening bjb

Bjb Tandamata adalah tabungan dengan setoran wajib bulanan yang memberikan calon nasabah ekstra perlindungan Asuransi.

Untuk buka rekening bjb Tandamata, Anda bisa daftar atau ‘registrasi pembukaan rekening online’ melalui e-form dengan mengakses website resmi bank bjb.

– Pilih bjb tandamata pada laman informasi produk bagi calon nasabah dan klik daftar rekening

– Kemudian klik “Proses”

– Selanjutnya, di laman pernyataan nasabah; jika telah mengerti, memahami sepenuhnya dan menyetujui syarat dan ketentuan, klik setuju untuk daftar dengan mengisi identitas diri.

– Isi dan ikuti semua prosesnya, maka pendaftaran secara online akan segera diproses dan setelah itu, calon nasabah bisa datang ke kantor cabang bank bjb terdekat untuk melakukan setoran awal, dengan membawa KTP atau identitas lainnya.

Berikut ketentuan saat buka rekening di bank bjb

1. Bagi Nasabah/calon Nasabah:

Perorangan:

– Warga Negara Indonesia (WNI) atau Warga Negara Asing (WNA);
– Diperbolehkan rekening dibuka dengan status Joint Account (Rekening Gabungan) maupun Qualitate Qua (QQ).

Non perorangan:

– Nasabah/calon Nasabah non perorangan (Badan Usaha/Badan Hukum)
– Diperbolehkan rekening dibuka dengan status Joint Account (Rekening Gabungan) maupun Qualitate Qua (QQ)

3. Pembukaan melalui aplikasi bjb DIGI, hanya diperuntukkan bagi Nasabah/calon Nasabah:
Perorangan;

– Warga Negara Indonesia (WNI);
– Tidak diperbolehkan rekening dibuka dengan status Joint Account (Rekening Gabungan) maupun Qualitate Qua (QQ)

4. Menggunakan jenis mata uang Rupiah.

5. Untuk Nasabah non perorangan diberikan fasilitas Layanan bjb Internet Bankin Corporate (IBC).

Persyaratan buka rekening bjb

1. Mengisi Formulir Pembukaan Rekening

2. Melampirkan Fotocopy Kartu Identitas
– Warga Negara Indonesia : Kartu Tanda Penduduk (KTP)
– Khusus untuk KTP yang tidak sesuai dengan domisili kantor cabang, wajib melampirkan dokumen keterangan domisili atau surat keterangan lainnya yang sejenis
– Warga Negara Asing: Paspor dan Kartu Ijin Tinggal Terbatas (KITAS)/ Kartu Ijin Tinggal Tetap (KITAP)/ Sesuai Dengan Ketentuan Imigrasi

3. Melampirkan Fotocopy NPWP (Jika Ada)

4. Khusus non perorangan melampirkan dokumen kepemilikan dan legalitas perusahaan

Perusahaan :

– Kartu Tanda Penduduk/KTP pejabat yang berwenang
– SIUP, NPWP, Akte Pendirian Perusahaan dan Perubahannya yang terakhir.

Ketentuan biaya bjb tandamata

Setoran Awal: Rp 50.000
Saldo Minimum: Rp 25.000
Biaya Administrasi: Rp 6.000
Biaya Penutupan: Rp 15.000
Account type bjb Tandamata adalah EA

Biaya Administrasi Kartu ATM
Silver Rp 10.500
Classic Rp 16.000
Gold Rp 19.000
Gold (Visa) Rp 19.000
Platinum (Visa) Rp 21.500

– Biaya Penggantian Buku (Rusak) Rp. 5.000.-
– Biaya Penggantian Buku (Hilang) Rp. 5.000.-
– Biaya Penggantian Buku (Habis Pakai) Gratis