News

Kader JKN jadi Ujung Tombak Meningkatkan Kesadaran Peserta untuk Membayar Iuran

Radar Bandung - 26/03/2025, 09:56 WIB
AR Hidayat
AR Hidayat
Tim Redaksi
Kader JKN jadi Ujung Tombak Meningkatkan Kesadaran Peserta untuk Membayar Iuran
Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) hadir demi memastikan akses layanan kesehatan yang berkualitas bagi seluruh masyarakat Indonesia.

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) hadir demi memastikan akses layanan kesehatan yang berkualitas bagi seluruh masyarakat Indonesia. Untuk menjaga keberlanjutan program ini, partisipasi aktif peserta dalam membayar iuran menjadi salah satu faktor utama.

Namun, masih banyak peserta JKN terutama di segmen Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) atau peserta mandiri yang mengalami kendala dalam pembayaran iuran, sehingga menimbulkan tunggakan.

Oleh karena itu, BPJS Kesehatan berkolaborasi dengan Kader JKN untuk memberikan edukasi dan pendampingan kepada peserta.

Sebagai mitra BPJS Kesehatan, Kader JKN memiliki tugas mengedukasi peserta tentang pentingnya pemanfaatan JKN melalui pendekatan yang lebih intensif dimulai dari skala lingkup rumah tangga hingga kelurahan.

Informasi yang dapat diberikan Kader JKN berupa kebijakan dan alur penggunaan JKN yang berfokus pada pembayaran iuran (premi collecting) dan strategi penyelesaian tunggakan iuran.

Dalam upaya meningkatkan efektivitas program, BPJS Kesehatan Cabang Bandung mengundang 57 orang Kader JKN Kota Bandung dalam acara Evaluasi Kinerja Kader JKN Tahun 2024 dan Sosialisasi Program JKN 2025 pada Rabu, 5 Februari 2025, di Aula Yudhistira BPJS Kesehatan Cabang Bandung.

Dalam acara tersebut, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bandung, Greisthy E.L. Borotoding, melakukan evaluasi terhadap target kinerja dari masing-masing kader sepanjang tahun 2024. Penilaian ini juga berdasarkan laporan yang dihimpun oleh kantor pusat setiap triwulan secara nasional.

Hasilnya, salah satu Kader JKN dari Cabang Bandung berhasil meraih peringkat pertama secara nasional sebagai kader dengan penghasil iuran terbanyak.

Selain itu, Kader JKN Cabang Bandung juga meraih prestasi yaitu 5 orang berhasil masuk ke dalam 20 besar skala nasional dan 16 orang masuk dalam 20 besar tingkat wilayah Jawa Barat sebagai kader dengan kinerja terbaik.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi tentang berbagai tantangan yang dihadapi di lapangan oleh para Kader JKN.

Tidak dapat dipungkiri bahwa pencapaian target dipengaruhi oleh kondisi sosial ekonomi di masing-masing wilayah. Salah satu tantangan utama yang dihadapi adalah kemampuan sosial ekonomi peserta.

Live Update


Terkait Advertorial
Berbagi Takjil, Kader JKN Sosialisasikan Program JKN di Bulan Ramadan
Advertorial
Berbagi Takjil, Kader JKN Sosialisasikan Program JKN di Bulan Ramadan

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, BPJS Kesehatan Cabang Bandung bersama 57 orang Kader JKN Kota Bandung menggelar aksi sosial dengan membagikan 250 porsi takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini diselenggarakan di 2 titik keramaian Kota Bandung yaitu persimpangan jalan PH. H Mustofa dan Jalan Braga. Selain membagikan takjil, kegiatan ini […]

Trimo, Kader JKN yang Membantu Masyarakat Melawan Stigma Diskriminasi
Advertorial
Trimo, Kader JKN yang Membantu Masyarakat Melawan Stigma Diskriminasi

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan bertujuan untuk memberikan perlindungan kesehatan yang terjangkau dan berkualitas bagi seluruh masyarakat Indonesia. Untuk mendukung implementasi dan kesinambungan program ini, BPJS Kesehatan melibatkan Kader JKN yang berperan mengedukasi manfaat JKN dari lingkup yang terdekat dengan masyarakat. Kader JKN bertugas membantu peserta mengetahui […]

Terdaftar JKN, Rachel Dapatkan Layanan Kesehatan Optimal Hingga Sembuh Total
Advertorial
Terdaftar JKN, Rachel Dapatkan Layanan Kesehatan Optimal Hingga Sembuh Total

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Hadirnya Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) memberikan rasa aman bagi masyarakat karena menjamin peserta mendapatkan perawatan yang layak tanpa harus khawatir akan beban biaya terutama saat menghadapi kondisi medis yang tidak terduga. Kian hari, BPJS Kesehatan sebagai penyelenggara program ini, menawarkan berbagai kemudahan yang selaras dengan kebutuhan masyarakat dan perkembangan teknologi dengan […]

Hadir Lebih Dekat, BPJS Kesehatan Keliling Beredar di Kota Bandung
Advertorial
Hadir Lebih Dekat, BPJS Kesehatan Keliling Beredar di Kota Bandung

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Kemudahan akses dan efisiensi waktu menjadi prioritas bagi masyarakat di era modern ini yang memiliki gaya hidup serba praktis, serba cepat dan mengutamakan kenyamanan dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, berbagai sektor pelayanan publik terus berinovasi untuk mempermudah akses bagi masyarakat. Dalam rangka meningkatkan layanan kepada peserta Jaminan Kesehatan Nasional […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.