RADARBANDUNG.id, LEMBANG- Dalam upaya memperkuat demokrasi di kalangan generasi muda, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Provinsi Jawa Barat kembali menggelar kegiatan Youth Voter 2025 Batch 9.
Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh-tokoh penting di lingkungan pemerintahan Jawa Barat, antara lain Kepala Bakesbangpol Jabar Drs. Wahyu Mijaya, S.H., M.Si., Ketua DPRD Jabar DR. H. Buky Wibawa, M.Si., serta Anggota DPRD Jabar Tobias Ginanjar Sayidina, S.A.P.
Sebanyak 355 peserta dari unsur siswa SMA/SMK, Forum Mahasiswa, serta komunitas pemuda se-Kabupaten Bandung Barat turut ambil bagian dalam kegiatan ini.
Kegiatan berlangsung pukul 08.00 hingga 14.00 WIB yang digelar di kawasan sejuk Lembah Puspa, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat dalam rangka Meningkatkan Literasi Politik Generasi Muda untuk Membangun Pemilih yang Cerdas dan Rasional di
Provinsi Jawa Barat dengan semangat persatuan, kecerdasan politik, dan cinta tanah air, kegiatan ini diharapkan mampu menjadi langkah strategis dalam membangun tatanan demokrasi yang lebih baik di Jawa Barat melalui keterlibatan aktif para pemuda.
Kegiatan diawali dengan Laporan Ketua Pelaksana yang disampaikan oleh Ruliadi, S.E., M.Si., selaku Kepala Bidang Politik Dalam Negeri (Poldagri) Bakesbangpol Jabar.
Dalam sambutannya, ia menegaskan pentingnya pemahaman politik sejak dini sebagai pondasi bagi terbentuknya demokrasi yang berkualitas.
Selanjutnya, Kepala Bakesbangpol Jabar, Drs. Wahyu Mijaya dalam pidatonya menegaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini jelas.
“Kami ingin meningkatkan pemahaman dan pengamalan ideologi Pancasila, menumbuhkan semangat cinta tanah air, dan membangun kesadaran politik generasi muda. Melalui pendidikan politik ini, kami berupaya menciptakan pemilih yang cerdas, rasional, dan peduli terhadap keberlanjutan demokrasi di Jawa Barat,” ujarnya.
Kegiatan Youth Voter 2025 bukan hanya menjadi ajang edukasi politik, tetapi juga wahana kolaborasi lintas sektor. Dengan semangat pasca-Pilkada Serentak 2024, program ini mendorong harmonisasi dan stabilitas politik yang inklusif dan berkelanjutan,
serta mengajak seluruh elemen masyarakat terutama generasi muda untuk tidak hanya menjadi pemilih, tetapi juga aktor pembangunan bangsa.
“Generasi muda bukan hanya pemilih, tetapi juga pembangun bangsa. Melalui Youth Voter 2025, Bakesbangpol Jawa Barat berkomitmen membentuk generasi yang sadar akan hak dan kewajibannya sebagai warga negara, serta mampu berkontribusi pada peningkatan kualitas demokrasi di masa depan,” pungkas Wahyu Mijaya.
Adapun demikian arahan yang disampaikan oleh DR. H. Buky Wibawa, M.Si sebagai Ketua DPRD Jabar yang telah mendukung jalannya acara ini adalah bagaimana untuk menjadi
pemilih yang cerdas, rasional, dan tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang menyesatkan. Beserta narasumber utama yang memberikan materi pendidikan politik dalam kegiatan ini adalah H. Rico Marbun, M.Sc. sebagai Konsultan Politik Nasional
menyampaikan materi seputar pentingnya partisipasi politik generasi muda, tantangan politik pasca Pilkada Serentak 2024.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan adanya gerakan menanam pohon oleh peserta yang bertujuan untuk mendukung program penghijauan ekosistem serta pelestarian lingkungan. ***