News

Perkuat Demokrasi di Kalangan Generasi Muda, Bakesbangpol Jabar Menggelar Youth Voter 2025 Batch 9

Radar Bandung - 25/04/2025, 22:34 WIB
Ali Yusuf
Ali Yusuf
Tim Redaksi
Perkuat Demokrasi di Kalangan Generasi Muda, Bakesbangpol Jabar Menggelar Youth Voter 2025 Batch 9

RADARBANDUNG.id, LEMBANG- Dalam upaya memperkuat demokrasi di kalangan generasi muda, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Provinsi Jawa Barat kembali menggelar kegiatan Youth Voter 2025 Batch 9.

Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh-tokoh penting di lingkungan pemerintahan Jawa Barat, antara lain Kepala Bakesbangpol Jabar Drs. Wahyu Mijaya, S.H., M.Si., Ketua DPRD Jabar DR. H. Buky Wibawa, M.Si., serta Anggota DPRD Jabar Tobias Ginanjar Sayidina, S.A.P.

Sebanyak 355 peserta dari unsur siswa SMA/SMK, Forum Mahasiswa, serta komunitas pemuda se-Kabupaten Bandung Barat turut ambil bagian dalam kegiatan ini.

Kegiatan berlangsung pukul 08.00 hingga 14.00 WIB yang digelar di kawasan sejuk Lembah Puspa, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat dalam rangka Meningkatkan Literasi Politik Generasi Muda untuk Membangun Pemilih yang Cerdas dan Rasional di
Provinsi Jawa Barat dengan semangat persatuan, kecerdasan politik, dan cinta tanah air, kegiatan ini diharapkan mampu menjadi langkah  strategis dalam membangun tatanan demokrasi yang lebih baik di Jawa Barat melalui keterlibatan aktif para pemuda.

Kegiatan diawali dengan Laporan Ketua Pelaksana yang disampaikan oleh Ruliadi, S.E., M.Si., selaku Kepala Bidang Politik Dalam Negeri (Poldagri) Bakesbangpol Jabar.

Dalam sambutannya, ia menegaskan pentingnya pemahaman politik sejak dini sebagai pondasi bagi terbentuknya demokrasi yang berkualitas.

Selanjutnya, Kepala Bakesbangpol Jabar, Drs. Wahyu Mijaya dalam pidatonya menegaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini jelas.

“Kami ingin meningkatkan pemahaman dan pengamalan ideologi Pancasila, menumbuhkan semangat cinta tanah air, dan membangun kesadaran politik generasi muda. Melalui pendidikan politik ini, kami berupaya menciptakan pemilih yang cerdas, rasional, dan peduli terhadap keberlanjutan demokrasi di Jawa Barat,” ujarnya.

Kegiatan Youth Voter 2025 bukan hanya menjadi ajang edukasi politik, tetapi juga wahana kolaborasi lintas sektor. Dengan semangat pasca-Pilkada Serentak 2024, program ini mendorong harmonisasi dan stabilitas politik yang inklusif dan berkelanjutan,
serta mengajak seluruh elemen masyarakat terutama generasi muda untuk tidak hanya menjadi pemilih, tetapi juga aktor pembangunan bangsa.

“Generasi muda bukan hanya pemilih, tetapi juga pembangun bangsa. Melalui Youth Voter 2025, Bakesbangpol Jawa Barat berkomitmen membentuk generasi yang sadar akan hak dan kewajibannya sebagai warga negara, serta mampu berkontribusi pada peningkatan kualitas demokrasi di masa depan,” pungkas Wahyu Mijaya.

Adapun demikian arahan yang disampaikan oleh DR. H. Buky Wibawa, M.Si sebagai Ketua DPRD Jabar yang telah mendukung jalannya acara ini adalah bagaimana untuk menjadi
pemilih yang cerdas, rasional, dan tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang menyesatkan. Beserta narasumber utama yang memberikan materi pendidikan politik dalam kegiatan ini adalah H. Rico Marbun, M.Sc. sebagai Konsultan Politik Nasional
menyampaikan materi seputar pentingnya partisipasi politik generasi muda, tantangan politik pasca Pilkada Serentak 2024.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan adanya gerakan menanam pohon oleh peserta yang bertujuan untuk mendukung program penghijauan ekosistem serta pelestarian lingkungan. ***


Terkait Jawa Barat
Satgas Anti Premanisme Pemprov Jabar Mendapat Apresiasi DPR RI
Jawa Barat
Satgas Anti Premanisme Pemprov Jabar Mendapat Apresiasi DPR RI

RADARBANDUNG.id, BANDUNG- Pemerintah Provinsi Jawa Barat membentuk Satgas Anti Premanisme yang salah satu tugasnya adalah menjaga iklim investasi. Langkah ini mendapat sambutan positif dan apresiasi. Ketua Komisi III DPR Habiburokhman yang juga Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra ini menilai kebijakan membentuk Satgas khusus untuk memberantas premanisme sudah tepat dan baik. Menurut dia, Gubernur Jawa […]

Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival
Jawa Barat
Dari Hutan Gunung Galunggung Tasikmalaya, 75 Perempuan Peserta EIGER WJSC 2025 Berlatih Survival

RADARBANDUNG.id- Sejuk udara di kaki Gunung Galunggung, Desa Sukamukti, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya menjadi latar yang menyambut 75 orang perempuan asal berbagai daerah di Indonesia. Selama tujuh hari mulai 21-27 April 2025, EIGER Adventure mengundang perempuan dengan berbagai latar belakang, untuk belajar kelimuan dan praktek bertahan hidup di alam terbuka dalam agenda bertajuk EIGER Women […]

Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah
Jawa Barat
Polda Jabar Komitmen Untuk Tindaklanjut Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Jawa Barat tengah mendalami dugaan tindak pidana korupsi dalam penyaluran belanja hibah kepada lembaga keagamaan di Kabupaten Tasikmalaya yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2023. Dugaan ini mencuat berdasarkan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Barat yang telah melakukan pemeriksaan […]

Tantangan Penyerapan Beras Petani, Sebuah Ujian bagi Ketahanan Pangan Nasional
Jawa Barat
Tantangan Penyerapan Beras Petani, Sebuah Ujian bagi Ketahanan Pangan Nasional

RADARBANDUNG.ID, KOTA BANDUNG – Pemerintah Indonesia telah menetapkan target ambisius untuk menyerap 3 juta ton beras hasil panen petani lokal melalui Perum BULOG sepanjang tahun 2025. Di atas kertas, ini merupakan langkah strategis yang patut diapresiasi dalam menjaga kedaulatan pangan dan menstabilkan harga di pasar domestik. Namun, implementasi di lapangan menunjukkan target ini tidak semudah […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.