News

Mega Travel Fair Fase 2 Hadir di Bandung, Ada Banyak Paket Liburan dengan Penawaran Menarik

Radar Bandung - 02/09/2023, 02:59 WIB
AR Hidayat
AR Hidayat
Tim Redaksi
Mega Travel Fair Fase 2 Hadir di Bandung, Ada Banyak Paket Liburan dengan Penawaran Menarik
Suasana acara Mega Travel Fair Fase 2 di Atrium Trans Studio Mall Bandung.

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – PT Bank Mega Tbk (Bank Mega) dan PT. Antavaya Tour & Travel (Antavaya) kembali mengadakan Mega Travel Fair untuk fase kedua pada tahun 2023 di Trans Studio Mall, Bandung 31 Agustus hingga 3 September 2023.

Regional Head Bank Mega Bandung, Rika Rahayu Begawan mengatakan, Mega Travel Fair rutin diadakan dua kali setahun dan merupakan salah satu kegiatan terbesar dan terlengkap di bidang tour & travel.

“Melalui ajang Mega Travel Fair yang dilakukan secara berkala, pemegang kartu kredit Bank Mega berkesempatan mendapatkan liburan impiannya ke berbagai destinasi favorit melalui berbagai penawaran yang menarik,” ucap Rika di Bandung, Jumat (1/9/2023).

Mengusung tema Experience The Unforgettable Journey, Bank Mega tetap sangat memahami bahwa setiap individu ingin merasakan liburan yang menyenangkan dan tak terlupakan bersama orang-orang terkasih.

“Pada penyelenggaraan Mega Travel Fair kali ini, kami memberikan penawaran yang lebih istimewa dibandingkan event sebelumnya, seperti besaran diskon yang lebih besar untuk pembelian tiket dan juga tambahan diskon untuk paket tour & cruise,” jelas Rika.

Selama Mega Travel Fair berlangsung, pengunjung yang merupakan pemillik kartu kredit Bank Mega berkesempatan mendapatkan keuntungan diantaranya diskon pembelian tiket pesawat hingga Rp3 juta dan tambahan diskon 5 persen khusus nasabah MegaFirst.

Baca Juga: Lebih Nyaman dan Tak Bocor Lagi, Rumah Ibu Nenden Julianti di Cicendo Bandung Sudah Direnovasi

Diskon pembelian paket tur & cruise hingga Rp 1 juta + 5 persen dan tambahan diskon 10 persen khusus nasabah MegaFirst atau cicilan 0 persen sampai 12 bulan, diskon Happy Hour hingga Rp2 juta hingga hadiah voucher belanja dan berbagai hadiah menarik untuk kebutuhan perjalanan hanya dengan menukarkan 1 MPC Points.

“Kami juga akan menyediakan shuttle bus one way dari Bandung ke Jakarta bagi pengunjung yang melakukan pembelian minimal 4 pax paket tour selama event Mega Travel Fair di Bandung,” imbuhnya.

Baca Juga: Jabar Masagi, Upaya Pemprov Jabar Merevolusi Mental

Terkait tujuan negara yang dapat menjadi pilihan, wisatawan dapat mempertimbangkan kekuatan nilai tukar suatu negara jika dibandingkan dengan Indonesia, sehingga biaya berlibur menjadi semakin efisien dan terjangkau.

“Seperti Turki yang sangat terkenal dengan destinasi wisatanya. Saat ini nilai tukar mata uang Turki (1 Lira) kira-kira setara dengan Rp600,- sehingga hal ini menjadi kesempatan bagi wisatawan untuk berlibur dan menjelajah Turki dengan biaya yang ramah di kantong,” terangnya.


Terkait Kota Bandung
Sidang Gugatan Lisa Mariana Tertunda, Ini Alasan Mengejutkan dari Tim Hukum Ridwan Kamil
Kota Bandung
Sidang Gugatan Lisa Mariana Tertunda, Ini Alasan Mengejutkan dari Tim Hukum Ridwan Kamil

Tim hukum menyoroti pentingnya waktu tambahan untuk menganalisis isi gugatan dari Lisa Mariana. Proses ini, menurut mereka, penting agar pembelaan yang akan disampaikan nantinya tidak hanya bersifat normatif, tapi mampu menjawab substansi materi gugatan secara komprehensif.

Relokasi SLB Wyata Guna Bukan Penggusuran, Ini Alasan Sebenarnya!
Kota Bandung
Relokasi SLB Wyata Guna Bukan Penggusuran, Ini Alasan Sebenarnya!

Murid SLB tetap mendapatkan haknya untuk belajar di lingkungan yang familiar dan aman, sementara Sekolah Rakyat tetap dapat berkembang tanpa menyingkirkan siapapun.

Jadi Tumpuan Ekonomi, Pemerintah Dorong UMKM dalam Ekosistem MBG Tercover BPJS Ketenagakerjaan
Kota Bandung
Jadi Tumpuan Ekonomi, Pemerintah Dorong UMKM dalam Ekosistem MBG Tercover BPJS Ketenagakerjaan

RADARBANDUNG.id, BANDUNG – Sektor Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) saat ini menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia. Sektor ini mampu menyerap lebih dari 97 persen tenaga kerja nasional. Terlebih dengan adanya program Makan Bergizi (MBG), keterlibatan sektor UMKM sebagai rantai pasok terus ditingkatkan demi menyukseskan program strategis pemerintah tersebut. Tak hanya itu, untuk meningkatkan produktivitas, […]

DPRD Kota Bandung Minta Evaluasi Menyeluruh Sistem Sampah dan Tarif Retribusi
Kota Bandung
DPRD Kota Bandung Minta Evaluasi Menyeluruh Sistem Sampah dan Tarif Retribusi

RADARBANDUNG.id –  Pengelolaan sampah menjadi salah satu fokus utama Panitia Khusus (Pansus) 6 DPRD Kota Bandung dalam pembahasan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Wali Kota Bandung tahun 2024. Anggota Pansus 6, Andri Rusmana, menilai sistem saat ini belum berjalan efektif karena terkendala struktur kelembagaan dan pola koordinasi yang terlalu birokratis. Menurut politisi dari Fraksi PKS tersebut, […]

location_on Mendapatkan lokasi...
RadarBandung AI Radar Bandung Jelajahi fitur berita terbaru dengan AI
👋 Cobalah demo eksperimental yang menampilkan fitur AI terkini dari Radar Bandung.